BRI Liga 1 2023-2024 Laga Kandang Pertama Madura United Menjamu Persik Kediri, Polres Pamekasan Terjunkan Ratusan Personil Gabungan

    BRI Liga 1 2023-2024 Laga Kandang Pertama Madura United Menjamu Persik Kediri, Polres Pamekasan Terjunkan Ratusan Personil Gabungan

    PAMEKASAN - Ratusan personel gabungan disiapkan Polres Pamekasan untuk pengamanan pertandingan Sepak Bola BRI Liga 1 Pekan 2 tahun 2023/2024 antara tuan rumah MU menghadapi Persik Kediri FC yang digelar, di Stadion Ratu Pamelingan, Jl. Panglegur, Kec. Tlanakan, Kab. Pamekasan, minggu (8/7/2023) sore.

    Sebelum melakukan pengamanan, seluruh personil gabungan yang terlibat Pengamanan dilakukan apel pengaman dalam rangka mengecek kesiapan personil yang terlibat Pengamanan.

    Dalam apel pengamanan tersebut beberapa penekanan yang perlu diperhatikan, yaitu pola pengamanan pada zona 1 ditempatkan stewart sebanyak 60 orang dengan tugas mengutamakan tindakan pre-emtif, ucap Kapolres Pamekasan AKBP Satria Permana.

    Kapolres Pamekasan menambahkan, langkah-langkah stewart jika ada peningkatan eskalasi di zona 1, stewart berkoordinasi dengan SSO untuk selanjutnya melaporkan ke kepala operasi atau kepala pengendali.

    Seluruh personel pengamanan dilarang membawa gas air mata, granat asap, dan senjata api."personel pengamanan dilarang meninggalkan lokasi PAM sampai pertandingan selesai", jelas Kapolres Pamekasan.

    "Jaga kondisi kesehatan fisik saudara, agar dapat melaksanakan tugas dengan sebaik, selamat bertugas ", ucap Kapolres Pamekasan. (*) 

    pamekasan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0826-06 Pademawu Gotong-royong...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 0826-06 Pademawu Pengamanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU

    Ikuti Kami